GpWlTUM5GUziTUW8BSW9GfriGd==

Peran Wartawan Sangat Penting Dalam Keterbukaan Informasi


Tinta Rakyat Nusantara Com, Entikong - Kepala Cabang Kejaksaan Negeri Sanggau, Dian Novita , SH , MH menyambut kunjungan silaturahmi Forum Wartawan dan Lembaga Swadaya Masyarakat (FW dan LSM ) Kalbar untuk wilayah Perbatasan Poros Utara, berlangsung di ruang pertemuan kantor Cabang Kejaksaan Negeri Sanggau, pada Kamis (24/10/2024).

Forum Wartawan dan Lembaga Swadaya Masyarakat (FW dan LSM ) Kalbar - Indonesia untuk wilayah Perbatasan Poros Utara yang dikomandoi Saepul disambut hangat oleh Kacabjari Entikong Dian Novita, SH.,MH.

Dian Novita merupakan Jaksa Perempuan Pertama yang menjabat Kacabjari Entikong ini, mengajak para wartawan untuk meningkatkan sinergitas dan kemitraan yang sudah terjalin dengan baik selama ini.

“Peran wartawan sangatlah penting dalam penyampaian informasi termasuk penyampaian informasi kegiatan Kantor Cabang Kejaksaan Negeri Entikong,” ujar Dian Novita.
Kacabjari Entikong,
Dian Novita berharap agar semua jurnalis untuk dapat menangkal berbagai informasi negatif yang dapat mengarah pada tindak pidana di ruang lingkup masyarakat dan penyalahgunaan Undang-Undang No 40 tahun 1999 tentang pers dan kode etik jurnalistik. (Ibrahim/Editor:Red).


Komentar0

Type above and press Enter to search.