GpWlTUM5GUziTUW8BSW9GfriGd==

Kadis Pendidikan Lakukan Kunjungan Koordinasi Bahas Penyelenggaraan Sekolah Paket A, B, dan C di Lapas Tanjungbalai Asahan


Tinta Rakyat Nusantara.Com, Tanjungbalai – Kepala Dinas Pendidikan Kota Tanjungbalai, Mariani, beserta jajaran melakukan kunjungan koordinasi ke Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Tanjungbalai Asahan dalam rangka membahas penyelenggaraan program pendidikan kesetaraan Paket A, B, dan C bagi warga binaan pemasyarakatan. Rabu, (07/05/2025).


Kunjungan tersebut disambut hangat oleh Kalapas Tanjungbalai Asahan, Irhamuddin, yang didampingi oleh Kasi Binadik, Rudi Icuana Sembiring, serta jajaran petugas Lapas.

Kalapas Irhamuddin menyampaikan bahwa program pendidikan merupakan bagian integral dari proses pembinaan narapidana. “Kami menyambut baik koordinasi ini karena pendidikan adalah hak dasar yang harus tetap dipenuhi, meskipun mereka berada dalam masa pembinaan. Sekolah paket ini memberikan kesempatan bagi warga binaan untuk memperbaiki masa depan dan membangun kembali kehidupannya,” ujarnya.

Rombongan dari Dinas Pendidikan juga diajak meninjau langsung area Bimbingan Kerja (Bimker) di dalam Lapas, tempat berbagai program pelatihan keterampilan dijalankan. Para warga binaan terlihat mengikuti kegiatan seperti pertukangan, menjahit, dan pembuatan kerajinan tangan. Kalapas menjelaskan bahwa program ini bertujuan untuk menanamkan kemandirian dan keterampilan praktis yang bermanfaat pasca bebas nanti.

Kepala Dinas Pendidikan Tanjungbalai menyatakan apresiasinya atas upaya Lapas dalam menjalankan program pembinaan yang terintegrasi. “Kami sangat mendukung penyelenggaraan pendidikan kesetaraan di Lapas. Ini adalah bentuk nyata bahwa pendidikan bisa menjangkau siapa saja, di mana saja. Kami berharap warga binaan yang mengikuti program ini bisa menyelesaikan pendidikannya dan menjadi pribadi yang lebih baik,” ungkapnya.

Di akhir kegiatan, Kalapas Irhamuddin menegaskan pentingnya sinergi lintas sektor dalam mendukung proses reintegrasi sosial warga binaan.

“Harapan kami, kerjasama ini terus terjalin dan berkembang, agar para warga binaan memiliki bekal yang cukup, baik dari sisi pendidikan maupun keterampilan, sehingga saat kembali ke masyarakat nanti, mereka dapat hidup mandiri dan tidak kembali ke jalan yang salah,” tutupnya.

(R.Zainal / Editor:Red).

Komentar0

Type above and press Enter to search.