GpWlTUM5GUziTUW8BSW9GfriGd==

Dr.Sarmedi Purba SPOG Siap Pimpin Koalisi Masyarakat Perjuangkan Tuan Rondahaim Saragih Diabadikan di Mata Uang RI

Dr. sarmedi Purba, Tokoh masyarakat Simalungun


Tinta Rakyat Nusantara.Com, P.SIANTAR - Dr.Sarmedi Purba SPOG menyatakan kesiapannya memimpin Koalisi Masyarakat untuk memperjuangkan Pahlawan Nasional Tuan Rondahaim Saragih Diabadikan pada mata uang Republik Indonesia (RI). Jika diperlukan saya siap karena itu juga menjadi tanggung jawab moral kita ucapnya.

Dr.Sarmedi Purba SPOG selaku Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Pemangku Adat dan Cendikiawan Simalungun (DPP-PACS) kepada wartawan, Sabtu, (10/1/2026), mengaku 

sependapat untuk mengisi makna dan nama Pahlawan Nasional bukan hanya di tingkat Kabupaten tetapi minimal Tingkat Provinsi dan Nasional.

Untuk mewujudkan Tuan Rondahaim Saragih Diabadikan di mata uang Republik Indonesia tentu membutuhkan dukungan dari seluruh masyarakat Indonesia khususnya masyarakat Sumatera Utara serta tokoh masyarakat Simalungun. Kita mesti bisa membangun koalisi bersinergi dengan berbagai elemen dan tokoh masyarakat bergotong royong memohon dan berkomunikasi dengan Pemerintah Pusat khususnya Bank Indonesia," tegas Dr.Sarmedi Purba.

Dikatakannya, Tuan Rondahaim Saragih sudah ditetapkan Pemerintah Republik Indonesia menjadi Pahlawan Nasional maka sejak itu Tuan Rondahaim Saragih sudah menjadi milik seluruh masyarakat Indonesia ujarnya.

Menurut Dr.Sarmedi Purba analoginya waktu kita dulu menjadi negara Indonesia Merdeka, kita harus mengisinya, dengan demikian Tuan Rondahaim Saragih yang sudah  diproklamirkan menjadi Pahlawan Nasional maka kita harus mengisinya dengan memperjuangkan nama Tuan Rondahaim terpampang di tingkat yang lebih tinggi, termasuk menjadi ikon di mata uang Republik Indonesia.

Dengan demikian kita jadi tidak sibuk dalam perdebatan apakah hal ini diperjuangkan di Tingkat Nasional atau Kabupaten seperti nama gedung pertemuan. 

Semua itu dengan satu tujuan untuk menempatkan Tuan Rondahaim Saragih didepan publik. Jadi bukan soal ini atau itu, tetapi ini dan itu, artinya di semua tingkatan nama Tuan Rondahaim harus diangkat menjadi ikon di tempat umum," pungkas Dr.Sarmedi Purba SPOG.

(ARS/ Editor:Red).

Komentar0

Type above and press Enter to search.